Menu

Mode Gelap

Pangkep · 22 Apr 2022 22:02 WITA

Hari Kartini, Bidan dari Pulau Terima Penghargaan OASE-KIM


 Hari Kartini, Bidan dari Pulau Terima Penghargaan OASE-KIM Perbesar

DISWAY, Pangkep – Peringatan hari Kartini ke-144 tahun 2022, Bidan Puskesmas Kecamatan Liukang Tupabiring terima penghargaan dari Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju(OASE-KIM).

Penghargaan diterima saat peringatan hari Kartini yang digelar serentak nasional melalui dari yang diikuti oleh ibu Negara Iriana Jokowi.

Dewiyanti Mulwi, tenaga bidan di Puskesmas Liukang Tupabbiring, Pulau Balang Lompo, didaulat sebagai perempuan berjasa dan berprestasi bidang kesehatan.

Dewiyanti Mulwi menerangkan, sebelumnya ia juga menerima penghargaan dari Bupati Pangkep dan salah satu partai politik.

Penghargaan-penghargaan itu diterimanya berkat vidionya yang viral saat merujuk pasien dari wilayah kepulauan ke rumah sakit menggunakan perahu jenis Jolloro.

“Kebetulan kemarin di tahun 2021 itu saya dapat penghargaan juga dari bapak bupati dan partai NasDem. Karena viralnya video yang kemrin saya buat yang wktu merujuk pasien,”terangnya.

Saat menerima piagam penghargaan, Dewiyanti Mulwi didampingi oleh Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau dan ketua TP PKK Pangkep Nurlita Wulan Purnama diserahkan oleh ketua TP PKK Sulsel Naoemi Octarina didampingi Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, di rumah jabatan gubernur Sulsel, Kamis(21/4/22).

Nurlita Wulan selaku ketua TP PKK Pangkep, bangga serta memberikan apresiasi kepada Dewiyanti Mulwi atas penghargaan yang diterima.

“Alhamdulillah, Pangkep mendapat penghargaan dalam bidang kesehatan yang diterima langsung oleh Bidan Dewiyanti Mulwi,”ucapnya. ***

(Awi)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

PT Semen Tonasa Salurkan Bantuan 31 Hewan Kurban ke Desa Sekitar Perusahaan

19 Juni 2024 - 14:07 WITA

Berbagi Kebahagiaan Ramadan, KIKST Salurkan Rp 40 Juta kepada Anak Yatim dan Duafa

15 Maret 2024 - 16:32 WITA

Bulan K3 Nasional, PT Semen Tonasa Selenggarakan Lomba Tanggap Darurat

29 Februari 2024 - 22:49 WITA

PT Semen Tonasa gelar lomba Pertolongan Pertama pada Korban Patah Kaki dan Leher di depan CCR Tonasa V, Selasa 27 Februari 2024. (Foto: Istimewa)

Partisipasi Pembangunan Daerah, PT Semen Tonasa Raih Penghargaan dari Pemkab Pangkep

29 Februari 2024 - 22:36 WITA

PT Semen Tonasa raih penghargaan dari Pemkab Pangkep pada acara puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-64 Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan di Gedung DPRD Pangkep, Rabu 28 Februari 2024. (Foto: Istimewa)

Bulan K3, 32 Tim Perwakilan Perusahaan Ikuti Kejuaraan Badminton di Gedung Olahraga PT Semen Tonasa

23 Februari 2024 - 18:54 WITA

Pembukaan kegiatan penekanan tombol sirine oleh Moch. Alfin Zaini Direktur Operasi PT Semen Tonasa, Perwakilan Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sulawesi Selatan, Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan serta beberapa stakeholder lainnya, Selasa 23 Januari 2024. (Foto: Istimewa)

27 Mahasiswa dari Kampus Ternama di Indonesia Kunjungi PT Semen Tonasa

22 Februari 2024 - 16:20 WITA

27 Mahasiswa dari Kampus Ternama di Indonesia Kunjungi PT Semen Tonasa. (Foto: Istimewa)
Trending di Berita