Menu

Mode Gelap

Gowa · 8 Mei 2022 11:29 WITA

Kelompok Geng Motor di Gowa Diamankan Polisi, Puluhan Barang Bukti Juga Ikut Disita


 Kelompok Geng Motor di Gowa Diamankan Polisi, Puluhan Barang Bukti Juga Ikut Disita Perbesar

DISWAY,Gowa – Akhir-akhir ini warga masyarakat Kabupaten Gowa dibuat resah oleh ulah sekelompok geng motor yang membawa senjata jenis busur dan kerap saling serang dengan kelompok geng motor lainnya dan tak segan-segan melukai korbannya.

Alhasil personel Polres Gowa berhasil mengamankan beberapa orang remaja yang tergabung dalam kelompok salah satu geng motor saat sedang membuat dan menguasai senjata tajam jenis busur bersama serta bom molotov saat berada di salah satu rumah di Pangkabinanga, Kecamatan Pallangga Kabupaten Gowa, sekitar pukul 00.45 WIT, Minggu (8/5)

Plt Kasi Humas Polres Gowa AKP Hasan Fadhlyh, saat dikonfirmasi membenarkan terkait penangkapan kelompok geng yang didominan anak remaja berusia masih belasan tahun tersebut.

“Benar, dini hari tadi anggota kami berhasil mengamankan sebanyak 7 orang remaja bersama puluhan senjata tajam jenis busur bersama pelontarnya dan juga ada bom melotov. Ke 7 remaja tersebut diketahui salah satu kelompok geng motor di Gowa yang kerap membuat resah ditengah-tengah masyarakat saat ini,” ungkap AKP Hasan Fadhlyh.

Dirinya juga menjelaskan bahwa diamankannya ke 7 remaja tersebut berawal saat personel Polres Gowa mendapatkan informasi dan menemukan beberapa remaja yang tengah membuat serta menguasai senjata tajam jenis anak panah busur dan bom melotov disalah satu rumah.

“Ada salah satu rumah yang ditempati oleh sekelompok pemuda yang sedang membuat dan menguasai senjata tajam tersebut, sehingga anggota kami melakukan penggeledahan dan menemukan barang bukti tersebut,” jelasnya.

AKP Hasan Fadhlyh juga menegaskan bahwa Polres Gowa akan terus menindak tegas para pelaku kejahatan jalanan dan tindak kriminalitas lainnya yang dapat mengganggu Kamtibmas di wilayah hukum Polres Gowa.

Ia pun berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Gowa agar memperhatikan aktivitas pergaulan anak remajanya dan mengajak masyarakat tidak mudah terprovokasi dimedia sosial maupun dilingkungan sekitar.

“Saya mengajak masyarakat agar dapat memperhatikan aktivitas anak anak remaja kita, jangan mudah percaya informasi sesaat atau hoaks dimedia sosial apalagi sampai terprovokasi. Kami Polres Gowa akan terus memberika pelayanan terbaik kepada masyarakat disetiap adanya laporan tentang gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Gowa,” terangnya.

Hingga saat ini, ke 7 remaja tersebut bersama 13 batang batang busur, 3 buah ketapel, 1 buah bom melotov, 1 buah tas ransel Warena biru, 1 buah tas Warena hitam dan 1 buah gunting kini diamankan di Mako Polres Gowa untuk dilakukan proses pengembangan dan penyelidikan lebih lanjut.***

(Rus)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Studi Tiru di Gowa, Diskominfo Parigi Moutong Belajar SPBE

6 November 2024 - 19:32 WITA

Sekdis Kominfo-SP Gowa, Widiah Restuti Hasan (tengah) foto bersama dengan rombongan Diskominfo-SP Parigi Moutong yang melaksanakan studi tiru di Kabupaten Gowa, Rabu, 6 November 2024. (Foto: Istimewa)

Animo Warga Gowa Daftar KPPS Tinggi

18 September 2024 - 11:07 WITA

Animo Warga Gowa Daftar KPPS Tinggi. (Foto: Istimewa)

Debu Material Tambang di Bendungan Bili-bili Beterbangan Masuk ke Masjid, Warga Bontosunggu Resah

25 Agustus 2024 - 10:42 WITA

Sebuah truk mengambil material tambang sistem pompa di area genangan Bendungan Bili-bili, Gowa saat direkam Sabtu (24/8/2024). Aktivitas tambang tanpa izin atau ilegal ini terus jadi sorotan. (Foto: Disway-Rusli)

Simulasi Sispamkota Pilkada 2024, Adnan Ajak Semua Pihak Bersinergi Ciptakan Situasi Kondusif

10 Agustus 2024 - 21:17 WITA

Simulasi Sispamkota Pilkada 2024 di Gowa. (Foto: Istimewa)

Penambangan Ilegal Kembali Marak di Genangan Waduk Bili-bili, Oknum TNI Diduga Terlibat

6 Agustus 2024 - 15:17 WITA

Aktivitas penambangan di area genangan Bendungan Bili-bili, Kelurahan Lanna, Kecamatan Parangloe, Gowa diabadikan, Selasa 6 Agustus 2024.(Foto: Disway-Rusli Haisarni)

Amir Uskara Dengarkan Aspirasi Warga Somba Opu via AURA Mendengar

4 Agustus 2024 - 21:55 WITA

Warga Kecamatan Somba Opu, Gowa terlihat antusias menghadiri acara Aura Mendengar, Minggu. 4 Agustus 2024. (Foto: Disway-Rusli)
Trending di Gowa